Hal itu disampaikan oleh Direktur Utama PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), Tumiyana, di Istana Merdeka hari ini, Rabu (7/11/2018).
Adapun WIKA melalui anak usahanya merupakan pihak yang akan memprodusi Gesits.
Tumiyana mengatakan investasi untuk fasilitas produksi Gesits pada tahap awal adalah Rp 180 miliar, di mana pendanaan seluruhnya berasal dari WIKA.
"Untuk line pertama [investasi] Rp180 miliar," kata dia.
Adapun pasar yang disasar perseroan adalah domestik dan belum memikirkan untuk ekspor.
"Kita enggak ngomong ekspor dulu. Market dalam negeri, kalau kita ngomong jumlah penduduk kita nomor 4 di dunia. Jadi pasti kalau ngomong kebutuhan, penduduk kita 261 juta. Pemakai kendaraan bermotor 70% dari total. Sehingga market masih top di sini," ujar Tumiyana.
Dia menjamin eksistensi Gesits di pasar nasional, sehingga konsumen tidak perlu mengkhawatirkan mengenai suku cadang, perawatan, dan berbagai hal lainnya.
Adapun pada hari ini Presiden Joko Widodo juga sempat menunggangi Gesits di Istana Merdeka.
Foto: Presiden Jokowi Test Drive Motor Listrik (CNBC Indonesia/Arys Aditya) |
No comments:
Post a Comment