Pages

Monday, February 4, 2019

Mengenal Yusuf Ubay, dari Indonesian Idol Menjadi Vokalis Nidji - iNews

JAKARTA, iNews.id - Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol, Yusuf Ubay resmi menyandang status baru di perjalanan kariernya. Dimulai dari 2 Februari 2019, Yusuf Ubay atau Ubay secara resmi menjadi vokalis baru Nidji menggantikan posisi Giring Ganesha yang kini aktif menjajaki karier di dunia politik.

Ya, Ubay merupakan salah satu peserta Indonesian Idol musim kedelapan pada 2014 lalu. Pria bernama lengkap Muhammad Yusuf Nur Ubay ini memukau dewan juri Idol pada masa itu dengan membawakan lagu Everybody Has A Dream dari Billy Joel.

Tak hanya itu, sosok Ubay di Indonesian Idol juga sangat terkenal dengan permainan saksofonnya yang menjadi ciri khas di ajang pencarian bakat tersebut. Dalam perjalanan musiknya di Indonesian Idol, Ubay juga pernah mendapatkan wild card dari juri saat berada di empat terbawah dalam 15 besar. 

Ubay sempat beberapa kali masuk dalam posisi tidak aman, bahkan nyaris tereliminasi. Namun, dia kemudian terselamatkan oleh hak veto juri dan berhasil melenggang ke posisi lima besar.

Musisi kelahiran Magelang ini kemudian tetap menekuni karier musiknya dengan manggung dari panggung ke panggung, off air maupun on-air di stasiun televisi. Kini di 2019 merupakan awal baru bagi karier musiknya di Tanah Air. 

Lewat ‘Mari Cari Vocalis Nidji’, Yusuf Ubay akhirnya diamanahkan langsung oleh Giring untuk menggantikannya sebagai vokalis Nidji.

"Terimakasih untuk semuanya yang sudah terlibat dalam acara #MariCariVocalisNidji @mimpiadalahkunci. Dan tentunya juga para NIDJI HOLIC yang sudah datang, terimakasih energinya, dukunganya dan cinta dari kalian semua. Akhirnya @nidjiofficial SUDAH BANGUN KEMBALI, dan izinkan lah saya meneruskan perjuangan dari NIDJI," tulis penyanyi 22 tahun itu, seperti dikutip dari akun Instagram miliknya, Senin (4/2/2019).

Editor : Tuty Ocktaviany

Let's block ads! (Why?)

https://www.inews.id/lifestyle/music/mengenal-yusuf-ubay-dari-indonesian-idol-menjadi-vokalis-nidji/449761https://desimpul.blogspot.com/2019/02/mengenal-yusuf-ubay-dari-indonesian.html

No comments:

Post a Comment