Pages

Friday, December 7, 2018

Proliga 2019: Putra BNI 46 Ingin Akhiri Paceklik Gelar Juara - Tempo.co

TEMPO.CO, Yogyakarta - Target juara diusung tim putra BNI 46 dalam kompetisi Proliga 2019 yang digelar mulai 7 Desember 2018 hingga 24 Februari 2019.

Putaran pertama di Yogya, tim putra BNI 46 akan mengawali laga perdana melawan Sidoarjo Aneka Gas Industri pada Sabtu, 8 Desember. Kemudian pada Minggu (9 Desember) tim putra BNI 46 akan melawan Palembang Bank Sumsel Babel. Sedangkan tim putri BNI 46 akan melawan Jakarta Pertamina Energi.

Baca: Proliga 2019 Dibuka: Putri Jakarta Pertamina Tekuk BJB Pakuan

Tim yang sebelumnya bernama Jakarta BNI Taplus tersebut ingin mengakhiri paceklik juara di kompetisi bola voli kasta tertinggi Indonesia tersebut.

Poin terpenting dalam kompetisi Proliga 2019 ini bagi BNI karena tengah memasuki HUT yang ke-73, dimana BNI sangat berharap kompetisi ini menjadi momentum kebangkitan tim bola volinya.

Baca: Prolig 2019: Putra Samator Kalahkan Bank SumselBabel

Untuk mencapai target itu Manajemen BNI 46 telah menunjuk 2 Legenda Voli Nasional, Loudry Maspaitella dan Iman Agus Faisal sebagai Ketua dan Wakil Ketua Tim.

"Tim ini merupakan Tim Millenial berisikan pemain muda dan segar yang memiliki potensi besar untuk dapat menjadi juara Proliga musim ini" kata Loudry menyambut kedatangan Tim Voli BNI 46 di Yogyakarta, Jumat petang (7/12/2018).

Adapun CEO Region BNI Yogyakarta, Arif Suwasono mengatakan predikat juara akan menjadi kado terindah yang harus diperjuangkan.

Pihak BNI Wilayah Yogyakarta akan mengerahkan seluruh pegawai yang tersebar dari Sragen sampai Cilacap untuk memberikan dukungan di Lapangan utamanya ketika putaran pertama di Yogya dan putaran terakhir di Solo.

"Kami juga akan lebih banyak mengerahkan dukungan ketika tim berhasil masuk putaran final Februari 2019 nanti saat kembali di Yogya," ujarnya.

Untuk mewujudkan target juara musim ini, BNI 46 merekrut sejumlah pemain berkualitas. Seperti dua pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2018, yakni Sigit Ardian dan Aji Maulana.

Tidak hanya itu, BNI juga merekrut dua pemain asing. Mereka adalah Osmel Camejo Durruthy dari Cuba dan pevoli asal Brasil, Daniel De Souza Maciel. Sementara untuk pelatih, BNI memakai jasa Samsul Jais yang merupakan pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.

Samsul, optimistis bisa memenuhi target yang dibebankan padanya mengingat kualitas pemain serta persiapan yang telah dilakukan sejak Bulan Oktober lalu.

Tim putra BNI 46 telah lima kali juara Proliga, yakni 2003, 2005, 2006, 2010, 2012. Selain itu, mereka pernah menjadi runner up pada musim 2007, 2008, 2013, dan 2016.

PRIBADI WICAKSONO

Let's block ads! (Why?)

https://sport.tempo.co/read/1153432/proliga-2019-putra-bni-46-ingin-akhiri-paceklik-gelar-juarahttps://desimpul.blogspot.com/2018/12/proliga-2019-putra-bni-46-ingin-akhiri.html

No comments:

Post a Comment