Pages

Saturday, February 9, 2019

Viral Jokowi Gendong Anak Berkebutuhan Khusus, Komentar Angel Karamoy Ikutan Heboh - Tribunnews

TRIBUNNEWS.COMArtis Angel Karamoy merasa tersentuh haru melihat video detik-detik seorang anak berkebutuhan khusus di Cianjur Jawa Barat memanggil-manggil nama Presiden Jokowi, sekedar karena saking ingin bertemu dan dipeluk sang kepala negara.

Yang membuat Angel Karamoy tersentuh haru karena secara tak terduga, Presiden Jokowi menolehkan wajahnya mencari sumber suara bocah yang memanggil-manggil namanya.

Padahal di sekitar presiden ribuan orang berkerumun, sama-sama ingin mendekati presiden tapi Jokowi sebagai kepala negara tentu dikawal ketat sederet Paspampres.

Dan tak diduga, Jokowi justru memberi perhatian khusus pada suara panggilan anak berkebutuhan khusus yang hanya bisa memanggil-manggil dirinya dengan suara 'Paaakkk....paaakkkk... pakkkkk!" 

Dan tak disangka Jokowi menoleh dan menatap serta menyambut si bocah dengan langsung memeluknya.

 Survei Terbaru CRC Elektabilitas Jokowi vs Prabowo di 24 Kota Cek di Mana Prabowo dan Jokowi Unggul

 Hasil Survei Terbaru Elektabilitas Capres Jokowi vs Prabowo dari 7 Lembaga Survei, Cek Selisih Angka

Si bocah yang belakangan diketahui bernama Raffi Ahmad Fauzi rupanya tak menyia-nyiakan kesempatan emas.

Begitu dipeluk Jokowi, si bocah balas mendekap-dekap tokoh yang wajahnya sering dia lihat di layar TV itu.

"Sudah-sudah...sudah dipeluk dan difoto kan?" ucap seorang pria di dekat Jokowi.

Si bocah berkebutuhan khusus berkaos tangan lengan warna oranye dengan topik bertuliskan "DNKY" lalu dikembalikan ke pelukan ibundanya setelah beberapa saat bercengkerama dalam pelukan presiden.

Angel Karamoy
Angel Karamoy (Instagram/realangelkaramoy)

"Ini anak saya, Raffi Ahmad Fauzi. Dia memang kalau lihat Pak Jokowi di YouTube suka teriak-teriak sendiri, minta ketemu," curhat ibundanya yang juga mendadak dikerumuni awak media. Simak halaman selanjutnya >>>>

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/seleb/2019/02/09/viral-jokowi-gendong-anak-berkebutuhan-khusus-komentar-angel-karamoy-ikutan-hebohhttps://desimpul.blogspot.com/2019/02/viral-jokowi-gendong-anak-berkebutuhan.html

No comments:

Post a Comment