Pages

Friday, February 8, 2019

Protes Hasil Pemilu, Aksi Unjuk Rasa di KPU Ricuh - madiuntoday

Makin lama, massa yang datang semakin banyak. Bahkan, mereka semakin anarkis dengan melempari kantor KPU dengan bom air. (wshendro - madiuntoday)

MADIUN – Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun tiba-tiba jadi sasaran amuk masyarakat. Ini terjadi sesaat setelah hasil pemilihan umum (Pemilu) diumumkan. Mereka tak terima atas hasil keputusan penghitungan suara.

Massa yang datang awalnya hanya berteriak di depan kantor. Petugas keamanan di sekitar lokasi pun berupaya melerai dan meminta mereka untuk pulang. Namun, rupanya masyarakat semakin memanas. Mereka mendobrak masuk ke kantor KPU.

Makin lama, massa yang datang semakin banyak. Bahkan, mereka semakin anarkis dengan melempari kantor KPU dengan bom air. Pasukan kepolisian dari Polres Madiun Kota tiba di lokasi untuk menghalau massa yang berkerumun. Namun, hal itu justru semakin membuat mereka marah.

Kesulitan menghadapi demonstran, polisi mengeluarkan truk water canon untuk memukul mundur kerumunan. Pendemo pun bisa dihalau dari kantor KPU. Tapi, mereka ternyata belum puas. Massa menuju kantor walikota untuk melaksanakan aksi serupa.

Di depan kantor walikota, massa semakin anarkis dengan mendobrak gerbang dan melempari kantor walikota dengan bom air. Tak kuasa menahan amarah warga, satuan penanggulangan huru-hara (PHH) TNI diterjunkan untuk membantu pihak kepolisian.

Dengan bantuan pasukan TNI, aksi demonstrasi berhasil diamankan. Para pendemo akhirnya pergi meninggalkan lokasi kejadian.

Peristiwa yang terjadi pada Jumat (8/2) itu memang cukup mencekam. Namun, masyarakat tidak perlu khawatir. Karena, kejadian di atas merupakan simulasi penanganan Pemilu yang dilaksanakan oleh TNI dan Polri.

”Latihan ini menunjukkan kesiapan kami, TNI dan Polri, jika terjadi bentrokan saat Pemilu nanti,” tutur Danrem 081/Dhirotsaha Jaya Kolonel Infanteri Masduki, S.E, M. Si, saat ditemui setelah kegiatan simulasi.

Menurut Masduki, TNI dan Polri sudah siap menghadapi Pemilu. Bahkan, sejak sekarang di masa kampanye. Kemudian, berlanjut di masa tenang, pencoblosan, hingga penghitungan dan pengumuman nanti. ”Kami siapkan pengamanan sampai selesai,” tegasnya.

Lebih lanjut, Masduki menegaskan, TNI siap membantu Polri dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketentraman di masa Pemilu. Bahkan, pasukan PHH juga selalu siap sedia sejak saat ini.

”Kami akan kerahkan seluruh personel TNI dalam hal ini. Begitu ada indikasi kericuhan, pasukan siap terjun,” tandasnya. (WS Hendro/irs/madiuntoday)

Selalu jaga kesehatan dengan menjauhi minum-minuman keras, narkoba, serta rokok ilegal. Cukai merupakan salah satu pemasukan negara. Sebagian dananya dikembalikan kepada masyarakat. Membayar cukai sesuai ketentuan berarti turut berkontribusi kepada negara dan masyarakat.

#tolakpitacukaiilegal
#sebarkontenpositif
#berinternetsehat
#madiunkotawifi
#100ThMadiun
#KotaKarismatikMadiun
#IndonesiaBicaraBaik
#DBHCHT_2019

Let's block ads! (Why?)

http://madiuntoday.id/2019/02/08/protes-hasil-pemilu-aksi-unjuk-rasa-di-kpu-ricuh/https://desimpul.blogspot.com/2019/02/protes-hasil-pemilu-aksi-unjuk-rasa-di.html

No comments:

Post a Comment