Pages

Wednesday, February 6, 2019

Benahi Jalan, Camat Pamanukan Anggarakan Rp2,6 Miliar - TINTAHIJAU.com

PAMANUKAN, TINTAHIJAU.com - Camat Pamanukan Subang M Rudi mengusulkan Rp2,6 Miliar ke Pemkab Subang untuk pembenahan jalan. Usulan ini disampaikan pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrnebang), Rabu (6/2/2019).

Musrenbang diikuti Para Kades se-Kecamatan Pamanukan dan warga. Camat Pamanukan Rudi mengatakan, kerusakan jalan milik Pemkab Subang di Kecamatan Pamanukan sekitar 2 kilometer yang tersebar di delapan desa. "Sekitar 2 Km, kita targetkan tuntas hingga tahun 2020," kata Rudi

Untuk membenahi infrastruktur jalanan rusak itu, Rudi mengajukan anggaran perbaikan Rp2.6 miliar di tahun 2020 nanti.  Dia berharap, di bawah kepemimpinan Ruhimat-Agus Masykur Rosyadi

BACA: Musrenbang, Politik Anggaran dan Mimpi Jalan Mulus di Subang

"Musrenbang untuk tahun 2020 untuk perbaikan infrastuktur dianggarankan sekitar Rp. 2,6 miliar sementara sosial dan budaya sekitar Rp. 400 juta dari pagu kewilayahan yang jumlahnya sekitar Rp3 Milyar," kata Rudi

Sementara itu, Warga setempat, Andri mengapresiasi atas rencana perbaikan jalan hasil musrenbang yang saat ini kondisinya sangat memperihatinkan pasca diguyur hujan.

Dengan adanya kegiatan musrenbang yang telah digelar itu semoga menjadi langkah awal untuk memperbaiki kondisi jalan yang rusak. "Jalan yang rusak itu menjadi dampak merosostnya sektor perekonomian masyarakat didaerah ini," kata Andri.

Andri mengatakan, ada 8 desa didaerah ini masing-masing kondisi jalanan mengalami kerusakaan yang cukup signifikan. "Jalanan tidak rata sangat menggangu terhadap aktivitas warga yang mayoritas petani dan pedagang," pungkasnya.

FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
Twitter: TINTAHIJAUcom
Youtube: TINTAHIJAU Channel

Let's block ads! (Why?)

http://www.tintahijau.com/pemerintahan/eksekutif/15258-benahi-jalan,-camat-pamanukan-anggarakan-rp2,6-miliarhttps://desimpul.blogspot.com/2019/02/benahi-jalan-camat-pamanukan-anggarakan.html

No comments:

Post a Comment