Pages

Wednesday, February 6, 2019

1300 Kartu Indonesia Sehat Segera Disebar di Seluruh Jakarta Utara - Warta Kota

Sebanyak 1.308 Kartu Indonesia Sehat (KIS) Penerima Bantuan Iuran (PBI) APBN akan disalurkan ke wilayah Jakarta Utara.

Proses pendistribusian akan berlangsung hingga akhir Februari 2019.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman mengatakan nantinya proses pendistribusian ribuan KIS tersebut nantinya dilakukan oleh petugas terkait.

“Ada 1.308 sisa kartu PBI APBN yang akan segera didistribusikan ke 31 kelurahan melalui Sudin Sosial Jakarta Utara dengan mengerahkan tenaga kesejahteraan sosial kecamatan (TKSK),” jelas Wawan, Rabu (6/2).

Wawan menambahkan proses pendistribusian KIS sebagai upaya pemerintah untuk mencapai Universal Health Coverage (UHC) atau cakupan kesehatan menyeluruh bagi seluruh penduduk.

“Proses pendistribusian 1.308 KIS PBI APBN tersebut akan berlangsung hingga akhir Februari 2019,” ungkap Wawan.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara dr. Elisa Adam mengatakan bahwa pihaknya saat ini melakukan serahterima KIS yang sudah dicetak untuk kemudian dilakukan proses pendistribusian.

“Hari ini kita serahterimakan Kartu yang sudah dicetak berikut perjanjian kerjasamanya dengan Sudin Sosial Jakarta Utara yang akan mendistribusikan kartu tersebut kepada penerimanya,” ungkapnya.

Elisa menambahkan apabila pada saat dilakukan pendistribusian KIS dan mendapati kesalahan di lapangan, maka petugas harus segera mengembalikan kartu tersebut ke BPJS Kesehatan.

“Jika di lapangan mendapatkan informasi bahwa penerima kartu sudah pindah domisili, meninggal dunia, tidak sesuai identitas dan sebagainya, segera catat dan kembalikan kartu tersebut ke BPJS Kesehatan,” ucapnya.

Rencananya pada 22 Februari mendatang juga akan digelar rapat evaluasi terkait perkembangan pendistribusian KIS PBI APBN di Jakarta Utara. Adapun jumlah penduduk di Jakarta Utara yang terdaftar program JKN KIS mencapai 1.779.508 jiwa. (jhs)

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2019/02/06/1300-kartu-indonesia-sehat-segera-disebar-di-seluruh-jakarta-utarahttps://desimpul.blogspot.com/2019/02/1300-kartu-indonesia-sehat-segera.html

No comments:

Post a Comment