JawaPos.com - Xiaomi membuat kaget banyak kalangan awal 2019 ini. Pasalnya, raksasa perangkat keras Tiongkok itu baru saja mengumumkan secara resmi bahwa label Redmi yang identik dengan seri smartphone murah kini menjadi sub brand Xiaomi.
Dengan kata lain, Redmi akan menjadi merek sendiri dan terpisah dari embel-embel Xiaomi. Hal serupa pernah dilakukan Huawei yang melepas Honor menjadi sub brand mereka. Sama seperti Xiaomi Redmi, Huawei juga dulu punya seri Huawei Honor sebagai seri ekonomis mereka.
Sebagaimana JawaPos.com kutip dari laman AndroidAuthority, Jumat (4/1), informasi dipecahnya seri Redmi menjadi sub brand Xiaomi terpampang dalam pengumuman di situs web perusahaan mereka di Tiongkok. Seperti bisa dilihat dalam gambar, poster yang terpasang di situs resmi mereka di Tiongkok juga menunjukkan bahwa Xiaomi akan mengungkapkan lebih banyak informasi pada konferensi pers 10 Januari pekan depan.
Masih merujuk pada pada poster pengumuman yang dipasang di situs resminya di Tiongkok, informasi lain yang bisa didapat dari pengumuman tersebut adalah rencana Redmi setelah resmi menjadi sub brand dari Xiaomi.
Jika diperhatikan dengan saksama, dibawah tulisan ‘Redmi’ di poster tersebut terdapat bayangan berupa angka ‘4800’. Jika ditafsirkan, yang paling mungkin saat ini adalah Redmi akan merilis smartphone dengan kemampuan kamera 48 MP seperti yang dipamerkan salah satu eksekutif mereka di situs microblogging Tiongkok, Weibo, beberapa waktu lalu.
Mengapa spekulasi bayangan angka ‘4800’ langsung ditafsirkan kepada kemampuan kamera 48 MP? Jawabannya adalah jika angka 4800 merupakan representasi dari kemampuan baterai, maka angka segitu biasa dan banyak digunakan. Jadi, gebrakan yang paling bisa diharapkan dari bayangan angka ‘4800’ itu adalah kemampuan kamera 48 MP yang belum jelas akan hadir pada perangkat Redmi seri apa.
Sebagaimana diketahui bahwa nama Redmi memang telah melekat pada Xiaomi sebagai seri smartphone ekonomis dengan spesifikasi lumayan tinggi. Untuk pasar Indonesia sendiri, seri Redmi yang dihadirkan pun terbilang banyak dan populer. Seri Redmi terbaru yang masih segar dalam ingatan konsumen adalah Redmi 6, Redmi 6A, dan Redmi Note 6 Pro. Lewat seri-seri tersebut pula Xiaomi turut membuat ‘bergetar’ kompetitor-kompeitor mereka di Indonesia.
Sementara itu, hingga berita ini dibuat, JawaPos.com belum mendapatkan informasi resmi dari pihak Xiaomi Indonesia. Hal tersebut guna menindaklanjuti kabar Xiaomi memecah seri Redmi menjadi sub brand yang berdiri sendiri. Nantikan kabar selanjutnya di kanal Tekno JawaPos.com.
(ryn/JPC)
https://www.jawapos.com/gadget/04/01/2019/xiaomi-resmi-pecah-redmi-jadi-brand-sendiri-persis-huawei-dan-honorhttps://desimpul.blogspot.com/2019/01/xiaomi-resmi-pecah-redmi-jadi-brand.html
No comments:
Post a Comment